Jumat, 27 Januari 2012

Afriyani Palsu alias Barry Minta Bantuan Kaskuser

Karena keisengannya sendiri, Afriyani palsu alias Barry akhirnya diteror banyak orang melalui pin BlackBerry Mesenger 214F7B7F. Merasa kewalahan, akhirnya Barry meminta bantuan dan mendatangi komunitas Kaskus.us atau kaskuser.

Di laman tersebut, Barry meminta agar Kaskuser mengabarkan ke orang yang mereka kenal jika pin BBM 214F7B7F bukan milik Afriyani Susanti. Melainkan milik dirinya. Kepada Kaskuser, Barry mengatakan, "Kalo boleh minta tolong juga sebarin di tweet en bbm group ya gan. Gw yakin agan-agan di kaskus bisa bantuin ane."

Mendapat permintaan itu, spontan sejumlah Kaskuser menyatakan bersedia menolong Barry. Misalnya balonpecah yang bilang, "Ane bantu sundul, semoga orang gak bertanggung jawab itu kena imbasnya."

Selain akan dibantu, Barry juga mendapat simpati dari Kaskuser. Seperti perkataan ArindaDaddy, "Kasihan si Agan jika benar jadi sasaran salah Pin BB akibat perbuatan orang tak bertanggung jawab."

Teror yang didapat Barry itu merupakan bentuk kekesalan masyarakat terhadap kelalaian Afriyani saat mengemudikan mobil di daerah Tugu Tani, Jalan Ridwan Rais, Gambir, Jakarta Pusat para 22 Januari kemarin. Masih dalam kondisi mabuk, mobil yang dikendarai Afriyani menyeruduk belasan pejalan kaki. Akibatnya sembilan orang meninggal.

Di laman Kaskus.us, Barry juga sempat menceritakan duduk persoalan mengapa banyak orang memarahi dia. Kata dia, awalnya hanya iseng mengubah nama dan foto BBM dengan milik Afriyani, begitu juga tulisan pada statusnya. "Niatnya untuk becanda dengan sesama teman di BBM contact," kata Barry.

Tapi ternyata keisengan itu berbuntut panjang. Seseorang yang belum diketahui jati dirinya, meng-capture tampilan BBM itu dan menyebarkan fotonya ke media sosial, seperti Twitter. Akibatnya seperti yang dikeluhkan Barry, dirinya diteror banyak orang melalui pin BBM tersebut.

Sadar jika keisengannya itu membuat pandangan orang ke Afriyani semakin miring, Barry juga meminta maaf ke perempuan 29 tahun itu. Melalui surat terbuka yang dikirim tanggal 24 Januari, dia bilang, "Saya atas nama Barry pemilik pin bbm 214f7b7f menyatakan permohonan maaf yg sebesar besarnya kepada Saudari Afriyani Susanti dan pihak-pihak yang merasa dirugikan atas tersebarnya foto capture profile bbm palsu."

Afriyani sendiri kini tengah menjalani masa tahanan di Polda Metro Jaya seraya menanti proses penyidikan. Karena mengemudi dalam keadaan mabuk hingga menabrak orang sampai meninggal, pekerja rumah produksi itu dijerat pasal berlapis.
Gabung di Situs Ini Yuk!!! Klik Follow / Like Ya!!!
http://twitter.com/CoroHacker
Kecoa Info


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar